Wartanusantara.co.id || Tapanuli Tengah – Kapolres Tapanuli Tengah, AKBP Wahyu Endrajaya, S.I.K., M.Si., bersama jajaran pejabat utama Polres Tapteng melaksanakan kunjungan kerja ke Polsek Kolang, Rabu (26/02/2025). Kunjungan ini bertujuan untuk mengevaluasi kesiapan personel, sarana dan prasarana, serta mempererat komunikasi dengan jajaran kepolisian di tingkat Polsek.
Kapolres tiba di Mako Polsek Kolang sekitar pukul 14.20 WIB, didampingi oleh Wakapolres Kompol Soedaryanto, Kabag Sumda AKP Tugino Purba, Kasat Binmas AKP D. Antomi, S.H., Kasi Propam AKP H. Panjaitan, dan beberapa pejabat utama lainnya.
Dalam agenda ini, Kapolres bersama rombongan meninjau berbagai fasilitas Polsek, termasuk Asrama Perumahan Polsek Kolang, program Ketahanan Pangan dan Pekarangan Pangan Lestari (P2L) Bhayangkari Ranting Kolang, serta ruang tahanan dan aula Polsek Kolang. Selain itu, pengecekan dilakukan di masing-masing unit kerja guna memastikan kesiapan dalam memberikan pelayanan yang maksimal kepada masyarakat.
Dalam arahannya, Kapolres menegaskan bahwa Polsek merupakan ujung tombak kepolisian dalam menjaga keamanan dan ketertiban di masyarakat. Oleh karena itu, setiap anggota diharapkan selalu menjalankan tugas dengan profesionalisme dan penuh integritas.
“Jaga kesehatan, tingkatkan kualitas pelayanan kepada masyarakat, serta hindari hal-hal yang dapat merusak citra institusi, seperti narkoba, judi online, dan penyalahgunaan media sosial. Kita harus menjadi teladan dan membangun kepercayaan publik,” tegas Kapolres.
Selain itu, ia juga menyoroti pentingnya penggunaan senjata api sesuai dengan standar operasional prosedur (SOP) yang berlaku, serta menekankan pendekatan humanis dalam setiap interaksi dengan masyarakat.
Kegiatan diakhiri dengan sesi foto bersama sebagai simbol kebersamaan dan kekompakan antaranggota kepolisian. Kunjungan kerja ini selesai sekitar pukul 15.50 WIB dalam suasana aman dan kondusif.
Dengan adanya kunjungan ini, diharapkan Polsek Kolang dapat semakin meningkatkan kinerjanya, sehingga pelayanan kepada masyarakat berjalan optimal dan Polri semakin mendapatkan kepercayaan dari masyarakat.
Sumber: Humas Polres Tapteng